Site Network: Home | KiosPulsa | JC-Voucher | Haynitronik

Empat golongan orang yang dirindukan syurga:
1. Orang yang membaca Al-Qur'an
2. Orang yang puasa di bulan Ramadhan
3. Orang yang menjaga lisan
4. Orang yang memberi makanan kepada yang kelaparan.

Mudah2an kita menjadi salah satu golongan tersebut.  امين

Aisyah radhiyallahu 'anha meriwayatkan bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Seorang yang lancar membaca Al Quran akan bersama para malaikat yang mulia dan senantiasa selalu taat kepada Allah, adapun yang membaca Al Quran dan terbata-bata di dalamnya dan sulit atasnya bacaan tersebut maka baginya dua pahala" (HR. Muslim)

Jangan berkecil hati sahabat, itu adalah keutamaan hanya dari membacanya saja, belum keutamaan mentadabburinya. Keutamaan tersebut secara jelas diberikan bagi yang membaca Alquran, baik yang paham maupun yang tidak paham akan artinya.

Subhanallah..

Abdullah bin Mas'ud radhiyallahu 'anhu berkata: "Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: 'Siapa yang membaca satu huruf dari Al Quran maka baginya satu kebaikan dengan bacaan tersebut, satu kebaikan dilipatkan menjadi 10 kebaikan dan aku tidak mengatakan الم satu huruf akan tetapi Alif satu huruf, Laam satu huruf dan Miim satu huruf.'" (HR. Tirmidzi dan dishahihkan di dalam kitab Shahih Al Jami', no. 6469)

Tamim Ad Dary radhiyalahu 'anhu berkata: "Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: 'Siapa yang membaca 100 ayat pada suatu malam dituliskan baginya pahala shalat sepanjang malam.'" (HR. Ahmad dan dishahihkan di dalam kitab Shahih Al Jami', no. 6468).

Abu Umamah Al Bahily radhiyallahu 'anhu berkata: "Aku telah mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: 'Bacalah Al Quran karena sesungguhnya dia akan datang pada hari kiamat sebagai pemberi syafa'at kepada orang yang membacanya'" (HR. Muslim).

Kekayaan Sebenarnya

لَيْسَ الْغِنَى عَنْ كَثْرَةِ الْعَرَضِ، وَلَكِنَّ الْغِنَى غِنَى النَّفْسِ

"Laisal ghinna ankasrotil ard, walakinnal ghina ghinannafs"

"Bukanlah kekayaan itu karena banyaknya harta, tapi kekayaan sebenarnya adalah kekayaan hati"
(HR. Bukhari dan Muslim dan Abu Hurairah)


Hikmah Jumat



عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ، أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ قَالَ: " الصَّلاةُ الْخَمْسُ، وَالْجُمْعَةُ إِلَى الْجُمْعَةِ، كَفَّارَةٌ لِمَا بَيْنَهُنَّ، مَا لَمْ تُغْشَ الْكَبَائِرُ "

Dari Abu Hurairah Ra., bahwa Rasulullah Saw. bersabda, "(Antara) shalat lima waktu dan jumat ke jumat adalah penghapus dosa-dosa disela-sela itu, selama bukan dosa-dosa besar." (Muslim, 234 / Jawami'ul Kalim, 347)
Amalan

عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ عُمَرَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمَا، أَنّ رَسُولَ اللَّهِ قَالَ: " إِذَا جَاءَ أَحَدُكُمُ الْجُمُعَةَ فَلْيَغْتَسِلْ "

Dari Abdullah bin Umar Ra., bahwa Rasulullah Saw. bersabda, "Apabila datang pada kalian hari jum'at maka hendaklah ia mandi." (Bukhari, 877 / Jawami'ul Kalim, 833)
Ringkasan Amalan:

- Mandi menyambut Jumat